Search

Kunjungan Universitas Bung Hatta ke Fakultas Kedokteran Universitas Negeri Padang dalam Rangka Benchmarking Pembukaan Fakultas Kedokteran Hewan

Bukittinggi, 13 Februari 2025 – Fakultas Kedokteran Universitas Negeri Padang (FK UNP) menerima kunjungan dari Universitas Bung Hatta dalam rangka kegiatan benchmarking terkait pembukaan Fakultas Kedokteran Hewan Universitas Bung Hatta. Kunjungan ini bertujuan untuk memperoleh wawasan dan berbagi pengalaman mengenai pengelolaan serta pengembangan fakultas kedokteran hewan di lingkungan akademik.

Tim dari Universitas Bung Hatta yang hadir dalam kunjungan ini ialah Bapak Yusrizal Bakal, S.T., M.T., C.T., IPU selaku Kepala Badan Perencana Universitas Bung Hatta, Bapak Yuvial, S.E selaku Kepala Biro Administrasi Umum Universitas Bung Hatta, serta Dr. Ir. Henry Nasution, S.T., M.T selaku Kepala Tim Pembangunan Fakultas Kedokteran Hewan. Dalam pertemuan ini, berbagai aspek strategis dibahas, termasuk pengelolaan sumber daya manusia, pengembangan kurikulum, serta berbagai persiapan teknis dan akademik lainnya yang diperlukan dalam pembukaan Fakultas Kedokteran Hewan di Universitas Bung Hatta.

Pihak Fakultas Kedokteran Universitas Negeri Padang menyambut baik inisiatif Universitas Bung Hatta dalam mengembangkan Fakultas Kedokteran Hewan dan siap berbagi pengalaman serta memberikan rekomendasi yang diperlukan guna mendukung rencana strategis tersebut. Diskusi ini juga mencakup tantangan dan peluang dalam pendirian fakultas baru, termasuk standar akreditasi, sarana dan prasarana, serta potensi kerja sama dengan berbagai pihak terkait di bidang kedokteran hewan.

Dengan adanya kegiatan benchmarking ini, diharapkan terjalin kolaborasi yang lebih erat antara Universitas Bung Hatta dan Universitas Negeri Padang dalam bidang akademik, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat, khususnya dalam sektor kedokteran hewan di Indonesia.