Search

berita
dan
informasi

Dosen FK-UNP Berpartisipasi pada Workshop Klinik Akreditasi yang diadakan LAM-PTKes

FK-UNP, Dosen FK-UNP Berpartisipasi pada Workshop Klinik Akreditasi  LAM-PTKes yang diselenggarakan di Tangerang pada 2 – 5 Mei 2024, yang mana Empat dosen yang dikirim FK UNP untuk ikut berpartisipasi pada kegiatan ini  dr. Benny Alexander Maisa, Biomed., dan dr. Maudy Octarini Ezeddin, Sp.PK., dari Prodi Kedokteran  dan drh. Varhanno K. Khanh, M. Biotek., serta drh. Rita Suzana, M.Pt. dari prodi Kedokteran Hewan. Kegiatan ini Seiring dengan Proses Reakreditasi Program Studi Kedokteran dan Kedokteran Hewan FK-UNP yang sedang disiapkan.

Kegiatan ini  memberikan wawasan dan pengetahuan tentang proses akreditasi dan persyaratan yang harus dipenuhi oleh program studi dalam upaya untuk mendapatkan akreditasi dari LAM-PTKes.  Dari kegitan yang diikuti ini peserta mendapatkan :  persepsi yang sama tentang penilaian akreditasi prodi kesehatan dengan sembilan kriteria, pemahaman tentang pengisian dokumen kinerja prodi kesehatan dengan sembilan kriteria,  pemahaman tentang pengisian laporan evaluasi diri prodi kesehatan dengan sembilan kriteria, kemampuan dalam mengisi dokumen kinerja dan evaluasi diri prodi kesehatan dengan sembilan kriteria dan mengetahui Sistem Manajemen Akreditasi Online (SIMAk online) versi 2.0 yang akan digunakan dalam proses akreditasi. (drt)