Search

berita
dan
informasi

Tiga Mahasiswa Prodi Kedokteran FK-UNP Ikuti Program Summer Course di INTI International University

FK-UNP Sebanyak 3 mahasiswa prodi Kedokteran FK-UNP dari 52 mahasiswa terpilih dari berbagai program studi di Universitas Negeri Padang mengikuti Program Summer Course dari tanggal 6-17 Mai 2024 di INTI International University.

staf International Office bagian Administration and finance Ms Novela Fitri, S.S., mengatakan “Mahasiswa yang lulus Summer Course sebanyak 52 orang dari 150 orang pendaftar dari berbagai prodi di UNP. Mahasiswa diseleksi melalui wawancara bahasa inggris”. dari Prodi Kedokteran Fakultas Kedokteran yang lulus mengikuti program ini yaitu Nabil Aristo Avilla, Az Zahirah Fathonah dan Chairian  Ariq Hanifa.

INTI International University terletak di Nilai Malaysia ini sekarang bertengger pada posisi 500 besar QS World University. “. “Program Summer Course mirip dengan Internation Credite Transfer (ICT) dan merupakan bentuk implementasi kerjasama antara Universitas Negeri Padang dengan INTI International University” kata Prof. Rusnardi Rahmat Putra, M.T., Ph.D., Direktur Internasionalisasi UNP. Rusnardi menambahkan “. sekitar bulan Juli nanti aka ada kedatangan 60 mahasiswa INTI International University ke Universitas Negeri Padang.

Selain program Summer Course, UNP dan INTI juga memiliki kerjasama lain dalam bentuk visiting researcher, research fellow, penelitian bersama dan menulis artikel bersama karena menurut Rusnardi, di INTI ini banyak sekali artikel yang butuh partner dari UNP. (drt)